Skor 2-0, Swiss Tampil Tangguh, Pulangkan Italia – Euro 2024

Swiss tampil tangguh pulangkan Italia dari Euro 2024. Bertanding di babak 16 besar euro2024 pada Sabtu, 29 Juni 2024 malam WIB, Swiss mengalahkan sang juara bertahan dengan skor 2-0. Laga di Olympiastadion Berlin ini berlangsung di luar ekspektasi. Italia bermain buruk, sementara Swiss tampil impresif dan layak meraih kemenangan.

Kali ini, dua gol berasal dari aksi Remo Freuler (37′) dan Ruben Vargas (46′). Italia tidak dapat memberikan perlawanan berarti hingga akhir pertandingan, dengan hanya satu tembakan tepat sasaran. Kemenangan ini mengantar Swiss ke babak 8 besar Euro 2024. Sembari menunggu pemenang pertandingan Inggris vs Slovakia yang akan dimainkan besok.

Jalannya Laga Pertandingan Swiss vs Italia Babak 16 Besar Euro 2024

Swiss Tampil Tangguh

Di luar dugaan, Tim asuhan Murat Yakin justru bermain lebih agresif sejak menit pertama. Gempuran Swiss memaksa Italia bermain defensif. 15 menit berlalu, Italia belum menunjukkan perlawanan. Pada menit ke-24, Italia beruntung memiliki kiper setangguh Donnarumma. Embolo mendapatkan ruang tembak yang cukup bebas, bola akurat, tapi Donnarumma masih bisa menghentikannya.

Menit ke-37, serangan demi serangan akhirnya membuahkan hasil. Vargas menusuk dari sisi kiri dan mengirimkan umpan silang ke kotak penalti. Bola dikendalikan oleh Freuler yang segera menembak keras. Gol! Swiss 1-0 Italia.

Italia sama sekali tidak menampilkan perlawanan hingga akhir 45 menit pertama. Justru Donnarumma sekali lagi membuat penyelamatan penting untuk mencegah gol kedua lawan. Skor 1-0 membawa para pemain ke ruang ganti. Italia sama sekali tidak melepaskan tembakan di 45 menit pertama.

Setelah Istirahat Babak Pertama, Babak 16 Besar Euro2024

Laga dilanjutkan kembali dan tim asuhan Murat Yakin segera menggebrak. Pertahanan Italia lengah. Umpan Aebischer menemukan Vargas di dalam kotak penalti. Tak terkawal, Vargas menembak keras ke gawang Donnarumma. Gol! Swiss 2-0 Italia.

Gol kedua jelas mengubah tempo permainan. Pelatih kedua tim melakukan sejumlah pergantian pemain. Menjelang menit ke-70, Italia mulai bermain terbuka dan berani membawa bola. Serangan-serangan Italia belum cukup berbahaya. Pada menit ke-74, tembakan jarak dekat Scamacca masih membentur tiang. Sampai menit ke-80, Italia baru melepaskan satu tembakan tepat sasaran.

Menjelang 10 menit akhir pertandingan, Italia masih belum mampu menembus pertahanan kokoh dari tim lawan. Meskipun telah melakukan beberapa pergantian pemain, strategi Spalletti tidak memberikan hasil yang diharapkan. Rasa frustrasi semakin menguat di tim Italia, mengarahkan mereka menuju kekalahan yang menyakitkan. Pada akhirnya, skor 2-0 menjadi milik Swiss, menandai kemenangan mereka atas Italia.

Statistik Laga Swiss vs Italia

Tembakan: 16 – 10
Tembakan ideal target: 4 – 1
Pengontrolan bola: 48% – 52%
Operan: 503 – 520
Akurasi operan: 91% – 87%
Pelanggaran: 9 – 15
Kartu kuning: 0 – 3
Kartu merah: 0 – 0
Offside: 0 – 1
Tendangan sudut: 4 – 6

Susunan Pemain

SWISS (3-4-2-1): Sommer; Ricardo, Akanji, Schar; Aebischer (90+2′ Steffen), Xhaka, Freuler, Ndoye (77′ Sierro); Vargas (71′ Zuber), Rieder (71′ Stergiou); Embolo (77′ Duah)

Pelatih: Murat Yakin

ITALIA (4-3-3): Donnarumma; Darmian (75′ Cambiaso), Bastoni, Mancini, Di Lorenzo; Barella (64′ Retegui), Fagioli (86′ Frattesi), Cristante (75′ Pellegrini); El Shaarawy (46′ Zaccagni), Chiesa, Scamacca

Pelatih: Luciano Spalletti

Related Posts

Lionel Messi Tolak Undangan Ulang Tahun ke-125 Barcelona

Menurut laporan dari Relevo, Lionel Messi memutuskan untuk tidak menghadiri perayaan tersebut, meskipun sebenarnya ia memiliki kesempatan setelah Inter Miami tersingkir dari play-off MLS pada awal bulan ini. Pekan depan,…

Neymar: Antara Cedera dan Harapan untuk Kembali Beraksi

Ad2stream – Neymar, salah satu superstar sepakbola dunia yang berasal dari Brasil, baru-baru ini mengalami cedera lutut parah yang dampaknya sangat menghantui baik secara fisik maupun mental. Cedera tersebut tidak…

You Missed

Gubernur Rohidin Mersyah: Minta Honor Guru Honorer Dicarikan

Gubernur Rohidin Mersyah: Minta Honor Guru Honorer Dicarikan

Ladang Ganja: Polisi Temukan Seluas 1,8 Hektare di Madina

Ladang Ganja: Polisi Temukan Seluas 1,8 Hektare di Madina

Pejabat Pemprov Bengkulu, Diperiksa KPK: Apa yang Terjadi?

Pejabat Pemprov Bengkulu, Diperiksa KPK: Apa yang Terjadi?

Kasus Nikita Mirzani: Fitnah dan Pencemaran Nama Baik Razman

Kasus Nikita Mirzani: Fitnah dan Pencemaran Nama Baik Razman

100 Hari Kelahiran Panda Kembar Warga Hong Kong Antusias

100 Hari Kelahiran Panda Kembar Warga Hong Kong Antusias

Cheng Pei-pei Menerima Penghargaan Golden Horse Awards 2024

Cheng Pei-pei Menerima Penghargaan Golden Horse Awards 2024